Lebih Murah, Google Drive Siap Saingi Dropbox

Akhirnya layanan ruang simpan online milik google diluncurkan juga secara resmi. Dan namanya memang benar "Google Drive". Silakan tengok sendiri di http://drive.google.com/start, meski sepertinya belum tersedia untuk semua pengguna.
Di Google Drive, Anda disebut-sebut bisa menyimpan semua dokumen pribadi, foto, vidio, dan berbagai konten digital lainya. Karena aneka file tersebut disimpan di data center masif milik Google, Anda juga bisa mengakses segala informasi tersebut melalui smartphon, tablet, laptop, atau perangkat berinternet apapun. Walhasil, berbagi konten dengan teman atau rekan kerja menjadi lebih mudah karena Anda bisa melakukanya cukup dengan mengirimkan link ke informasi tersebut alih-alih harus meng-upload attachment berukuran besar dan mengirimkannya via e-mail.
Seperti yang sudah digosipkan sebelumnya, Google Drive akan menawarkan ruang simpan sebesar 5 GB pertama secara gratis. Sedangkan storage tambahan akan dikenai biaya bulanan yang berkisar US$2,49 untuk 25 GB hingga US$49,99 untuk 1 TB. Ini lebih murah ketimbang rivalnya Dropbox yang sudah hadir sejak 5 tahun lalu.
Dropbox memang harus menjadi bencmark layanan could storage karenan telah menarik lebih dari 50 juta pengguna yang menyimpan hingga total 500 juta file per hari. Dropbox sendiri hanya menawarkan ruang simpan gratis 2 GB dan mengenakan biaya bulanan US$20 untuk tambahan 100 GB atau US$200 per tahun (bandingkan dengan Google Drive yang mematok US$5 per bulan atau US$60 per tahun untuk jumlah storage yang sama).
Layanan iCloud dari Apple, yang didesain untuk pengguna perangkat moblie dan komputer sang vendor, juga menawarkan ruang simpan gratis sebesar 5 GB. Sementara biaya tahunanya untuk 50 GB ekstra dibandrol US$100. Sementara Microsoft sedikit lebih murah hati, menawarkan 7 GB gratis bagi pengguna baru SkyDrive dan 25 GB bagi pengguna lama. Tapi baru-baru ini mereka juga mengumumkan bahwa SkyDrive juga akan menjual ruang simpan 100 GB-nya senilai US$50 per tahun.
Mungkin akan dibutuhkan waktu beberapa minggu sebelum Google Drive bisa dipakai oleh seluruh penggunanya di seantero dunia. Tapi layanan ini akan tersedia melalui antarmuka berbasis web maupun sebagai instalasi software dikomputer berbasis Windows, Mac, atau Laptop yang menjalankan sistem operasi Chrome Google, dan smartphon Android. Versi yang kompatibel dengan iPhone dan iPad disebut-sebut akan segera menyusul.

(Agustina Gumarus)
Majalah Info Komputer

0 comments: